RANGER - SCORA&SCORP CIMSA-BEM KM FK UNAND

RANGER - SCORA&SCORP CIMSA-BEM KM FK UNAND

image

RANGER

(React and Stand Against Sexual Harassment On Women’s Day)

SCORA&SCORP CIMSA-BEM KM FK UNAND

Hello CIMSA!

Kita mau memperkenalkan project baru dari SCORA x SCORP CIMSA-BEM KM FK UNAND, yaitu RANGER. Apa sih kepanjangan dari RANGER? Kepanjangan dari RANGER adalah React and Stand Against Sexual Harassment On Women’s Day. Untuk penjelasan RANGER lebih lanjut, yuk kita simak artikel di bawah ini!

Apa sih yang melatarbelakangi project RANGER ini?  RANGER dilatarbelakangi oleh beberapa data, yakni, di seluruh dunia, 1 dari 3, atau 35% wanita telah mengalami kekerasan seksual secara fisik maupun mental yang dilakukan oleh pasangannya atau orang lain yang tidak dikenal (WHO, 2017). Menurut survey yang dilakukan pada tahun 2013, Indonesia merupakan peringkat ketiga terburuk di antara negara G-20 lainnya dalam kategori kesejahteraan wanita, setelah India dan Saudi Arabia (Asia Pacific Report, 2016). Tahun 2017 jumlah kasus yang dilaporkan meningkat sebesar 74% dari tahun 2016 (CATAHU, 2018). 76% kekerasan terhadap perempuan di Ranah Publik atau Komunitas adalah Kekerasan Seksual yaitu Pencabulan (911), Pelecehan Seksual (704) dan Perkosaan (699) (CATAHU, 2018). Terdapat peningkatan kasus kekerasan seksual di Sumatera Barat, terdapat 827 kasus kekerasan terhadap wanita dan anak, dimana 81 kasus diantaranya adalah kekerasan seksual dan wilayah dengan angka tertinggi berada di Kota Padang dan Kabupaten  Pesisir Selatan (Data Polda Sumatera Barat, 2015).

     

Oleh karena itu, SCORA x SCORP CIMSA-BEM KM FK UNAND mengadakan RANGER sebagai upaya untuk mengurangi angka kekerasan seksual dan menurunkan efek yang ditimbulkan akibat kekerasan seksual. Tujuan dari RANGER ini adalah meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang kekerasan seksual melalui edukasi dan promosi. Kegiatan ini dilaksanakan di CFD yang berlokasi di Jalan Khatib Sulaiman, Kota Padang, Sumatera Barat. Peserta dari project RANGER ini adalah masyarakat kota padang yang berjumlah minimal 60 orang. Harapan dari project RANGER ini terhadap masyarakat adalah meningkatnya kepedulian, pengetahuan, dan, kewaspadaan masyarakat tentang kekerasan seksual.

     

Project RANGER terdiri dari dari 2 kali kegiatan. Kegiatan I RANGER dilaksanakan pada 9 Maret 2019. Pada kegiatan I ini dilakukan pemberian materi mengenai kekerasan seksual kepada member SCORA dan SCORP. Materi ini diberikan oleh Direktur Nurani Perempuan WCC Kota Padang, yang dilaksanakan di Gedung Kebidanan Fakultas Kedokteran UNAND Jati. Kegiatan II dilaksanakan pada 10 Maret 2019 di CFD Jalan Khatib Sulaiman. Pada kegiatan II ini, acara dimulai dengan long march kemudian member SCORA dan SCORP memberikan materi kepada masyarakat Kota Padang mengenai kekerasan seksual. Masyarakat tampak antusias pada saat pemberian materi. Selain itu, juga terdapat pemeriksaan tekanan darah gratis, live acoustic, dan photobooth.

Terakhir, harapan kami dari SCORA x SCORP CIMSA-BEM KM FK UNAND kepada masyarakat Kota Padang adalah semoga ilmu yang kami berikan mengenai kekerasan seksual bermanfaat untuk kedepannya dan bisa menjadi pembelajaran untuk mengurangi angka kekerasan seksual terutama pada wanita.

Hide

Lost your password? Please enter your email address. You will receive a link to create a new password.

Error message here!

Back to log-in

Close
Top