MAY STUDY
SCOME CIMSA FK UNRI
Pada Minggu, 13 Mei 2018 SCOME CIMSA FK UNRI mengadakan acara MAY STUDY Chapter 1. MAY STUDY ini merupakan acara yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan serta skill para peserta. MAY STUDY merupakan project yang diadakan pada 2 hari yang berbeda yaitu chapter 1 diadakan pada hari Minggu, 13 Mei 2018 dan dilanjutkan chapter 2 pada hari Jumat, 25 Mei 2018 yang mengangkat tema “Learning by doing”.
Dalam acara MAY STUDY ini terdapat 2 materi yang akan dibahas yaitu pada Chapter 1, membahas mengenai integument dan immune yang lebih berfokus pada patofisiologi dari penyakit kutis, dan pada Chapter 2 membahas mengenai obgyn. Acara MAY STUDY ini dilaksanakan di ruang Maharaja Indera (Auditorium) Fakultas Kedokteran Universitas Riau.
Para OC MAY STUDY mulai berdatangan pada pukul 1 siang untuk mempersiapkan segala keperluan dan perlengkapan acara seperti memasang spanduk, menyusun kursi, menyiapkan laptop untuk pemateri, mendekorasi ruangan dan juga menyiapkan snack untuk para peserta, pemateri dan tamu undangan. Acara ini dimulai pada pukul 15.20 yang dibuka oleh MC dengan doa dan dilanjutkan dengan pemberian kata sambutan oleh Project Officer, Local Officer Medical Education, Local Coordinator CIMSA FK UNRI dan Wakil Dekan bidang Mahasiswa, Kerjasama dan Alumni oleh dr. Arfianti, M.Biomed, M.Sc, PhD sekaligus membuka acara MAY STUDY ini secara resmi.
Acara ini dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh salah satu alumni CIMSA FK UNRI yaitu kak Nur Fitri Fadila, S.Ked. Penyampaian materi ini dimulai dengan memutar video terlebih dahulu mengenai materi yang akan dibahas dan juga dilakukannya pre-test untuk para peserta. Selanjutnya, pemateri menjelaskan tentang patofisiologi dari penyakit kutis. Peserta terlihat antusias terhadap materi yang disampaikan, banyak peserta yang bertanya pada sesi tanya jawab.
Selanjutnya dilakukan education games berupa cerdas cermat yang bertujuan untuk mengetahui pemahaman peserta mengenai materi yang telah diberikan dan juga agar para peserta merasa tidak bosan. Pada games cerdas cermat ini terlihat para peserta antusias untuk menjawab soal dan membuat suasana menjadi asik dan seru. Setelah itu juga dilakukan post-test yang ditujukan kepada para peserta. Acara MAY STUDY Chapter 1 ini ditutup dengan dilakukannya sesi foto bersama antar panitia dan peserta.
MAY STUDY Chapter 2 dimulai pada pukul 16.29 WIB. Acara ini dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh salah satu alumni FK UNRI yaitu dr. Tryanda Feryansyah. Penyampaian materi ini dimulai dengan memutar video mengenai materi yang akan dibahas dan dilakukannya pre-test untuk para peserta. Selanjutnya, penyampaian materi tentang proses melahirkan. Selanjutnya dilakukannya praktik osce mengenai proses kelahiran. Pada praktik osce ini dilakukan demonstrasi terlebih dahulu oleh pemateri lalu beberapa peserta diminta untuk mencoba melakukannya. Setelah itu juga dilakukan post-test yang ditujukan kepada para peserta.
Acara ini diakhiri dengan dilakukannya sesi foto bersama antar panitia, peserta dan juga pemateri. Lalu dilanjutkan dengan buka bersama dan shalat magrib berjamaah. Selanjutnya dilakukan pemberian hadiah kepada pemenang games education pada Chapter 1 dan sekaligus penutupan oleh MC. Setelah semua rangkaian acara berakhir, diadakan evaluasi untuk melihat dan menilai apa saja kendala yang dihadapi saat acara ini berlangsung. Dan secara keseluruhan, acara berlangsung dengan lancar walaupun terdapat beberapa kendala, namun panitia masih dapat mengatasinya.